Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Aplikasi Edit Wajah Menjadi Anime di Android Terbaru 2020

Mengubah Wajah Menjadi AnimeAplikasi Edit Wajah Menjadi Anime di Android Terbaru 2020 - Semakin berkembangnya teknologi saat ini, banyak aplikasi yang menyediakan berbagai macam efek. Salah satunya adalah aplikasi buatan china ini yang bisa membuat wajah kalian menjadi seperti anime atau kartun.

Dengan aplikasi ini kalian hanya perlu satu kali klik saja, maka wajah kalian akan berubah menjadi anime atau kartun dalam sekejap. Jika kalian penasaran cara menggunakan aplikasi ini, kalian bisa dapatkan aplikasinya pada link berikut ini.

Download Aplikasi

Cara Menggunakan Aplikasi Edit Wajah Menjadi Anime Terbaru 2020

Sebelum pembahasan, aplikasi sepenuhnya berbahasa china tetapi kalian tidak perlu khawatir. Karena saya akan berikan tutorialnya agar kalian tidak kebingungan saat menggunakan aplikasinya. Yuk langsung saja simak tutorialnya berikut ini.

Langkah 1 : Setelah kalian download aplikasinya, langsung saja install seperti biasa, jika muncul notifikasi seperti gambar dibawah ini, cukup klik Tetap Instal.
Notifikasi Saat Melakukan Installasi
Langkah 2 : Setelah selesai install, kalian buka aplikasinya, jika muncul foto seperti dibawah ini kalian cukup klik saja kotak berwarna pink itu.
Foto Ketika Pertama Buka Aplikasi

Langkah 3 : Setelah itu klik logo ini.
Pilih Tombol Ini
Langkah 4 : Pilih menu seperti gambar dibawah ini dan pilih foto wajah kalian sendiri yang ingin diubah menjadi anime.
Pilihan Menu
Langkah 5 : Lalu ikuti langkah-langkahnya seperti gambar dibawah ini.
Langkah Menerapkan Efeknya
Langkah 6 :  Setelah proses selesai dan selamat foto kalian sudah menjadi anime secara instan.
Efek Anime atau Kartun
Untuk cara menyimpan fotonya ini, kalian hanya perlu screenshot fotonya tersebut. Karena jika kalian simpan melalui aplikasinya, maka akan menjadi sebuah video. Lalu ini adalah hasil dari screenshot saya sendiri.
Foto Efek Anime

Kesimpulan

Aplikasi ini saya nilai memang cukup keren, karena dengan sekali klik saja wajah akan berubah menjadi anime atau kartun tanpa menunggu lama. Umumnya untuk membuat wajah seperti anime ini menggunakan metode manual, yaitu menggambar menggunakan aplikasi editing seperti Photoshop, Medibang Paint, CorelDraw dan sebagainya. 

Kekurangan efek anime didalam aplikasi ini terkadang tidak rapi, kemungkinan karena objek foto yang agak buram. Sehingga gambar yang dihasilkan sedikit tidak sesuai dengan aslinya. Demikian penjelasan mengenai Aplikasi Edit Wajah Menjadi Anime di Android Terbaru 2020.
MLTopic
MLTopic Write anything.

Posting Komentar untuk "Aplikasi Edit Wajah Menjadi Anime di Android Terbaru 2020"